Manfaat Manisan Buah Pala Untuk Kesehatan

Pala merupakan buah dengan bentuk bulat yang sudah dicari sejak masa kolonial. Biji dari buah ini sudah terkenal sebagai pelezat kulinel bagi bangsa Eropa. Seiring berjalannya waktu, ternyata tidak hanya biji pala saja yang dapat dimanfaatkan, namun juga daging buah pala. Sekarang ini, daging dari buah pala sudah banyak diolah menjadi manisan yang dijual di pasaran.

Kandungan dari daging buah pala sangatlah banyak. Hal ini karena terdapat beberapa kandungan yang ada di dalam dagingnya mulai dari kalsium, vitamin A, zat besi, protein, sodium, dan tentunya vitamin C. Daging buah pala memang paling sering dibuat sebagai manisan. Namun, meskipun sudah diolah, ternyata masih ada manfaat manisan buah pala yang ada di dalam manisan tersebut.

  • Meredam Rasa Sakit

Manisan buah pala dapat meredamkan rasa sakit dengan cara yang alami. Rasa sakit yang dimaksud antara lain seperti luka, lalu radang yang kronis, seta beberapa kondisi seperti arthritis. Apabila buah pala bisa ditambahkan sebagai bumbu masak untuk meredam rasa sakit, manisan buah pala dapat langsung dikonsumsi.

  • Meningkatkan Kesehatan Otak

Apabila Anda tidak asing mendengar tentang demensia atau alzheimer, maka buah pala termasuk salah satu buah dengan senyawa bernama myristicin dan macelignan yang dapat membantu meminimalisir kerusakan pada otak. Senyawa yang ada di dalam buah pala dapat menjaga kesehatan otak, bahkan menghilangkan stress dan kelelahan. Masih banyak lagi buah-buahan atau tanaman yang ternyata mengandung banyak manfaat bagi kesehatan. Pelajari lebih lanjut di Healthida.com.